Berita

//

Presiden Buka Rakornas Pengawasan Internal Pemerintah 2024

2024-05-27 02:45:23 Admin Web Portal


LUBUKLINGGAU-Asisten Administrasi Umum Setda Kota Lubuklinggau, Herdawan menghadiri dan mengikuti Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengawasan Intern Pemerintah tahun 2024 via zoom meeting di Command Center, Perkantoran Pemkot Lubuklinggau, Rabu (22/05/24).
Dalam kesempatan itu, Presiden Jokowi mengatakan pada Juni tahun lalu, dirinya telah menandatangani Keputusan Presiden (Kepres) mengenai tunjangan kinerja untuk BPKP menjadi 100 persen.
“Ini bentuk apresiasi kepada BPKP dengan harapan dapat memacu dan memicu kinerja insitusi tersebut. Mengingat BPKP memiliki peran besar mengawal kesinambungan pembangunan agar rakyat bisa mendapatkan manfaat secara maksimal,” ujarnya.
Masih menurut presiden, sasaran kinerja BPKP dan pengawas internal bukan untuk mencari kesalahan, tapi justru mencegah upaya penyimpangan atau penyelewengan. Oleh karena itu, perlu diberikan arahan, tuntunan secara benar dan bukan memasang jebakan.
“Mestinya dibetulkan di awal, diberitahu di awal. Jangan terbalik, fokusnya bukan berapa banyak yang ketahuan melakukan penyimpangan, tapi berapa banyak yang bisa dirasakan manfaatnya oleh rakyat dari program-program pemerintah,” tegasnya.
Ke depan sambung presiden, tantangan semakin berat, program dan belanja pemerintah semakin besar, tuntutan masyarakat semakin tinggi serta kompetisi antar negara juga semakin ketat.
“Kecepatan dan ketepatan sangat diperlukan, oleh sebab itu, BPKP harus berinovasi, utamanya dalam penggunaan teknologi,” tandasnya.
Sekarang sudah banyak tools-nya seperti platform redetection dan exclusion system untuk warning, untuk blacklist pihak yang terlibat fraud atau penyimpangan lain.
“Saya kira bapak-ibu lebih tahu, saat ini sudah ada risk scoring tool untuk deteksi fraud, pencairan anggaran, ada sistem robotik process, automation untuk otomisasi pengawasan, ada sensor internet of things dan citra satelit untuk pemantauan dan pengawasan proyek di lapangan,” urainya.
“Saya mengingatkan bahwa keberadaan BPKP adalah untuk memberi solusi dan melakukan pencegahan. Utamakan pencapaian outcome, utamakan manfaat secara maksimal bagi masyarakat untuk menjamin pembangunan yang semakin hari kian berkualitas,” tambahnya.
Acara dilanjutkan dengan pemukulan gong oleh Presiden sebagai tanda dibukanya kegiatan Rakornas Pengawasan Intern Pemerintah tahun 2024.(*/Mol)




Berita terkait:


Pemkot Lubuklinggau Raih WTP Lima Tahun Berturut-turut

26 Ribu Lebih Uploader logo "Ayo Ngelong ke Lubuklinggau", Pecahkan Rekor MURI

PERINGATAN HARI PAHLAWAN KE - 71 TAHUN 2016

HT Kunjungi Kota Lubuklinggau

Upacara Memperingati HUT RI ke 72

HUT RI, Menpora Kenakan Pakaian Adat Lubuklinggau

Acara Malam Resepsi Kenegaraan meriah, Walikota berikan bingkisan kepada Veteran Kota Lubuklinggau

Sekda Tutup Diklat PIM tingkt IV angkatan VI dan VII

Walikota Jalan Santai Bersama Ratusan Warga Mesat Jaya

Peringatan Gempa BMKG


Kategori Berita


Government Public Relation



Pengunjung


  • Hari Ini 391
  • Kemarin 12977
  • Minggu ini 97859
  • Bulan Ini 187519
  • Total 1995143

Polling


Berapa kali anda mengunjungi webiste ini?